Selasa 07 Apr 2015 01:00 WIB

Kisah Steve Jobs Kembali Difilmkan

Rep: Niken Paramita/ Red: Indira Rezkisari
Steve Jobs saat memperkenalkan iPad.
Foto: AP
Steve Jobs saat memperkenalkan iPad.

REPUBLIKA.CO.ID, Nama besar pendiri Apple, Steve Jobs, akan kembali diangkat ke layar lebar. Kali ini biopic Jobs diangkat dari biografi resminya yang ditulis oleh Walter Isaacson dan diproduksi oleh Universal.

Dilansir Ubergizmo, Senin (6/4), Universal diketahui sudah memulai produksi film beberapa bulan lalu. Kali ini alur cerita akan berfokus pada cerita tiga peluncuran produk utama dalam sejarah Apple. Termasuk tentang proses asli peluncuran Mac.

Dalam film ini, Michael Fassbender akan berperan sebagai Jobs bersama Seth Rogen sebagai co-founder Apple, Steve Wozniak. Pemain lainnya yang juga ikut ambil bagian antara lain Jeff Daniels, Michael Stuhlbarg dan Kate Winslet.

Sebelumnya, sejarah Steve Jobs juga sudah pernah diangkat ke layar lebar di tahun 2013. Namun film berjudul "Jobs" tersebut rupanya kurang mendapat sambutan hangat dari publik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement