Kamis 12 Feb 2015 07:07 WIB

Angelina Jolie Resmikan Sekolah Pembela Perempuan

Angelina Jolie
Foto: ap
Angelina Jolie

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Tidak hanya sebagai seorang aktris, Angelina Jolie juga dikenal dengan berbagai aksinya yang membela hak-hak individu. Setelah mengunjungi pengungsi korban ISIS di Irak beberapa waktu lalu, istri Brad Pitt ini meresmikan satu sekolah. 

Bukan memberikan pendidikan biasa, namun sekolah yang diberi nama The Centre on Women, Peace and Security ini fokus dalam mencetak pribadi-pribadi tangguh yang dapat membela perempuan, terutama di daerah konflik. 

Dalam sambutanya Angelina Jolie mengatakan, ia merasa senang dan bangga melihat ada kesempatan siswa yang akan belajar di pusat studinya ini. 

"Tidak ada masa depan yang stabil di dunia jika kriminalisasi terhadap perempuan tidak mendapat hukuman," kata Angelina Jolie seperti dikutip dari Aceshowbiz, Kamis (12/2). 

Ia mengharapkan lewat sekolah ini dapat tercipta pribadi tangguh dengan pikiran dan energi yang baru. 

"Yang bersedia tidak hanya duduk di dalam kelas, tapi juga turun ke lapangan ntuk masuk ke ruang sidang untuk membuat perbedaan yang menentukan," ujarnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement