Jumat 06 Feb 2015 16:45 WIB

Bintang Srimulat Djujuk Djuwariyah Meninggal Dunia

Rep: Neni Ridarineni/ Red: Indah Wulandari
Jujuk (tengah) bersama pemain film Finding Srimulat
Foto: antara
Jujuk (tengah) bersama pemain film Finding Srimulat

REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA--Pemain Srimulat Djujuk Djuwariyah (67 tahun) meninggal di RSUP Dr Sardjito, Jumat (6/2) sekitar pukul 15.22 WIB.

Almarhumah sempat dirawat di RSUP Dr Sardjito di Paviliun Amarta sejak tanggal Ahad (2/2) lalu.”Tetapi, kondisinya sudah dalam keadaan berat,” kata Kepala Bagian Hukum dan Humas RSUP Dr Sardjito Trisno Heru Nugroho.

Djujuk dirawat oleh tiga dokter spesialis penyakit dalam. Namun, Heru tidak bersedia mengatakan penyakitnya. Hanya saja, ia menjelaskan bahwa sakit yang diderita Djujuk sudah lama sehingga menyebabkan ia keluar masuk rumah sakit.

Sebelum dibawa ke tempat tinggalnya di Solo, almarhum Djujuk disemayamkan dulu ke rumah duka di RS Panti Rapih.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement