Kamis 29 Jan 2015 16:35 WIB

Tiga Desainer akan Pamerkan Busana Kain NTB di New York Fashion Week

Rep: CR05/ Red: Winda Destiana Putri
Jumpa pers Dian Pelangi di gedung sapta pesona, Kamis (29/1)
Foto: ROL/Santi Sopia
Jumpa pers Dian Pelangi di gedung sapta pesona, Kamis (29/1)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tiga desainer Indonesia, Zaskia Sungkar, Barli Asmara dan Dian Pelangi (ZBD) akan berpartisipasi dalam New York Fashion Week 14 Februari mendatang.

Ketiga desainer itu akan memamerkan karya busana masing-masing dengan tema berbeda dari kain asal Nusa Tenggara Barat (NTB).

Mereka akan menuangkan ide dan gagasannya dalam rangkaian 'From Lombok To New York'. Kain NTB menjadi pilihan dikarenakan memiliki berbagai macam jenis kain yang terinspirasi akan budaya serta tradisi leluhur dari setiap kabupaten yang berada di NTB.

Kain tradisonal yang akan dirancang itu memiliki khas tersendiri. Di antaranya Zaskia dengan konsep warna pastel dan elegan. Barli menampilkan kain khas dengan warna kebumian (earthy tone) disesuaikan dengan kepribadiannya.

Serta Dian Pelangi yang mengangkat kain NTB khas bernuansa warna-warni seperti pelangi yang disesuaikan dengan namanya.

Dian Pelangi mengatakan, proses untuk bisa tampil di New York Fashion tersebut berawal dari partisipasinya di peragaan busana New York pada September lalu.

"Jadi September kemarin sempat tampil, dan dari Event Organizer di sana menawarkan kembali untuk tampil, meminta lima desainer baju Muslim dari Indonesia," kata Dian di Gedung Sapta Pesona, Kamis (29/1). Di sisi lain, ia juga mengaku sangat bangga mengingat untuk menembus pameran busana tersebut tidaklah mudah.

Sementara itu Barli Asmara juga mengatakan, tujuan partisipasi ini untuk menunjukkan pada dunia bahwa busana Muslim bisa universal dan fashionable.

"Motifnya karena perkembangan pasar busana Muslim di New York juga berkembang pesat," ujar Barli.

Selain itu, Zaskia Sungkar juga mengaku bangga bisa menjadi perwakilan Indonesia untuk memamerkan kain NTB ke mata dunia.

"Bahan kain NTB betul-betul berkualitas tinggi. Tidak mudah kusut dan luntur. Menenun, membuat kainnya tidak mudah, butuh waktu lama dan Kami optimis kualitas ini bisa sangat menarik di mata dunia," kata Zaskia.

Perjalanan ketiga desainer ini didukung penuh oleh Presiden RI Joko Widodo, Kementerian Pariwisata, Gubernur NTB, Oppo dan Wardah. Rangkaian kegiatan itu sekaligus akan dirangkum dalam tagar #ZBDforNYFW2015, #ZBDfashionvibe, #FromLombokToNewYork di sosial media.

Sebagai informasi, New York Fashion Week akan digelar di The Crowne Plaza Times Square Manhattan New York 14 Februari mendatang. Peragaan busana itu juga diikuti pelbagai desainer dari beberapa negara seperti Eropa, Amerika, Dubai dan lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement