Sabtu 20 Dec 2014 09:39 WIB

Ingin Punya Banyak Teman? Coba 7 Tips Berikut (3)

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Berteman/ilustrasi
Foto: careergirlnetwork.com
Berteman/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semua orang ingin memiliki banyak teman, tapi tidak semua orang bisa menjadi teman yang baik. Persahabatan itu semacam hubungan dimana dua orang atau lebih merasa terikat bersama. Hubungan tersebut biasanya didasarkan pada rasa saling pengertian dan percaya.

Sama seperti cinta, persahabatan adalah perasaan yang membawa keselamatan emosional dan kebahagiaan. Sayangnya, banyak orang tidak menghargai persahabatan, tapi setiap orang ingin memiliki teman sejati.

Persahabatan adalah hal menarik dan menantang. Ini mengajarkan kita untuk bersuka cita, saling mendukung ketika melalui masa sulit, dan memperlakukan teman-teman Anda dengan cinta dan hormat. Ini juga sangat penting untuk menjaga tanggung jawab persahabatan Anda.

Jika Anda ingin memiliki lebih banyak teman, cobalah tujuh tips berikut ini, dilansir dari Womanitely, Sabtu (20/12).

5. Belajarlah menyimpan rahasia

Persahabatan wanita tak sekuat pria, karena wanita tidak selalu bisa menjaga rahasia. Memang, sudut pandang ini tak selalu benar, semua tergantung pada niat seseorang, tak peduli jenis kelaminnya. Yang harus Anda lakukan adalah mengembangkan keterampilan Anda menjaga bibir Anda tetap tertutup untuk setiap rahasia sahabat Anda.

Jika teman Anda memutuskan berbagi rahasia, maka rahasia sahabat Anda tidak boleh diketahui orang lain selain kalian berdua. Suatu hari, dia mungkin akan mengatakan kepada Anda bahwa itu bukan rahasia lagi. Nah, disaat itu Anda bebas berbagi pengalaman atau bercerita dengan orang lain.

6. Membangun hubungan emosional

Kemampuan untuk merasakan emosi dari teman Anda sangat penting. Persahabatan tidak bisa menjadi kuat jika Anda hanya fokus pada urusan sendiri. 

Sangat mudah untuk menyembunyikan kesedihan dengan bantuan senyum palsu. Hanya teman sejati yang dapat dengan cepat membedakan antara kebahagiaan sejati dan topeng dengan suasana hati yang baik.

Jika Anda menyadari teman Anda sedang mengkhawatirkan sesuatu, maka lakukan yang terbaik untuk mengurangi kecemasan mereka. Tindakan konkret akan membantu teman Anda bangkit kembali dalam waktu cukup singkat. Hal utama adalah menjadi sabar menanggung akibat dampak negatif jangka pendek dan memotivasi teman Anda untuk mengatasi masalahnya dan melanjutkan hidupnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement