Selasa 16 Dec 2014 19:08 WIB

Tujuh Warna Riasan Wajah untuk Tujuh Hari

Rep: Desy Susilawati/ Red: Winda Destiana Putri
Make up artist
Foto: Rakhmawaty/Republika
Make up artist

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terinspirasi tren warna pastel yang memeriahkan runway New York Fashion Week, Maybelline New York-Indonesia juga mempersembahkan tren makeup terbaru, 7 days in colors.

Mereka mengombinasikan warna-warna cantik dan fashionable dari rangkaian produk colorshow.

Official Makeup Artist Maybelline New York-Indonesia, Ryan Ogilvy, berhasil menciptakan makeup look penuh warna yang cocok untuk diaplikasikan sehari-hari oleh para wanita muda Indonesia.

Makeup look ini pun berhasil menunjang kecantikan alami 20 finalis Maybelline Girls Search yang tampil mempesona di acara Maybelline’s 1st Signature Year-End Party pada Ahad (7/12) silam di Ritz Carlton Hotel, Jakarta.

Senior Product Manager Maybelline New York-Indonesia, Cinantya Davina Amerini, mengatakan dengan menghadirkan 7 days in colors, pihaknya ingin menginspirasi wanita muda di Indonesia untuk lebih berani mengekspresikan diri melalui makeup sehari-hari yang menampilkan warna-warna fashionable. Karenanya, tak hanya sketsa, pihaknya juga menghadirkan tahapan dan tips makeup yang mudah diikuti.

"Sesuai dengan namanya, untuk tren makeup kali ini, Maybelline New York-Indonesia menghadirkan 7 makeup look yang sesuai dengan karakter wanita Indonesia, yaitu simply orange, pretty in pink, kiss of fuschia, frairy green, glam gold, sugar red, dan blue over you," jelas Cinantya dalam siaran pers yang diterima Republika Online, Selasa (16/12)

Ryan menambahkan banyak wanita yang merasa warna-warna seperti hijau, biru, orange dan fuschia lebih cocok untuk makeup acara khusus seperti pesta. Padahal dengan pengaplikasian yang tepat, kombinasi dari warna-warna tersebut bisa membantu kita tampil lebih menawan sehari-harinya.

Terlebih lagi bagi para wanita muda, warna dapat membantu menampilkan karakter playful nan ceria dari dalam diri mereka," jelas Ryan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement