REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penyanyi Justin Bieber menduduki angka nomor satu dalam daftar artis muda terkaya versi Forbes. Bieber menjadi artis terkaya di umurnya yang baru 20 tahun dengan jumlah kekayaan sebesar 80 juta dolar AS.
Kekayaannya tersebut didapat dalam rentang waktu Juni 2013 hingga Juni 2014. Seperti yang dikutip dari Contact Music pada Selasa (25/11), mayoritas kekayaan Bieber didapat dari tur konser dunianya. Ini kali keempat Bieber masuk dalam daftar Forbes, tapi baru kali ini ia menduduki perangkat pertama.
Dalam daftar tersebut, Forbes memeringkat artis muda di bawah 30 tahun berdasarkan kekayaan mereka. Kategori 10 besar dalam daftar tersebut didominasi oleh penyanyi muda. Di urutan kedua adalah One Direction dengan jumlah kekayaan sebesar 75 juta dolar AS.
Taylor Swift menduduki peringkat ketiga dengan kekayaan sebesar 64 juta dolar AS. Namun, angka tersebut dihitung sebelum Swift merilis album '1989' yang sukses di pasar. Setelahnya terdapat Bruno Mars yang baru pertama kali masuk daftar Forbes. Ia tercatat memiliki kekayaan sebesar 60 juta dolar AS. Sementara itu, di urutan kelima terdapat Rihanna dengan kekayaan sebesar 48 juta dolar AS.
Di bawah ini adalah daftar 10 artis muda terkaya versi Forbes:
1. Justin Bieber, 80 juta dolar AS
2. One Direction, 75 juta dolar AS
3.Taylor Swift, 64 juta dolar AS
4. Bruno Mars, 60 juta dolar AS
5. Rihanna, 48 juta dolar AS
6. Miley Cyrus, 36 juta dolar AS
7. Jennifer Lawrence, 34 juta dolar AS
8. Lady Gaga, 33 juta dolar AS
9. Avicii, 28 juta dolar AS
10. Skrillex, 18 juta dolar AS