Rabu 01 Oct 2014 09:47 WIB

Wah, Ternyata 'Planet of the Apes' Dunia Nyata Itu Ada

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Agung Sasongko
Monkey Island, Liberia
Foto: bp.blogspot.com
Monkey Island, Liberia

REPUBLIKA.CO.ID, MONROVIA -- ROLers, Anda tentunya sudah menonton film box office 'Planet of the Apes' yang menceritakan kehidupan simpanse yang terisolasi di sebuah pulau dan dipimpin oleh seekor bernama Caesar. Nah, tahukah Anda? Dalam kehidupan nyata, ternyata tempat seperti itu ada dan berlokasi di sebuah pulau terpencil di Liberia.

Pulau itu bernama Monkey Island yang terletak di pedalaman hutan Afrika Barat. Monkey Island menjadi rumah bagi lebih dari 60 ekor simpanse yang semuanya terinfeksi penyakit menular. Mereka diisolasi di sana tahun lalu setelah digunakan sebagai obyek penelitian medis dan sekarang mereka hidup secara liar.

Simpanse-simpanse di Monkey Island digunakan sebagai obyek penelitian Vilab Medical Research. Mantan Kepala Program Vilab, Betsy Brotman yang tinggal di pulau tersebut mengatakan bahwa dia hidup di sana selama terjadinya perang saudara di Liberia. Suaminya bahkan menjadi korban penembakan dalam konflik tersebut.

Brotman berhasil memberikan perlindungan pada simpanse-simpanse ini bersama dengan kelompok wanita lain dan anak-anak. "Ketika kami mengungsi ke pulau untuk memberi makan simpanse ini, kami sering melihat mayat mengambang di air. Kadang-kadang mayat wanita dengan bayinya yang diikat di belakang," kenangnya, dilansir dari CNet, Rabu (1/10).

Kini, Monkey Island dinyatakan bebas dari penyakit. Pulau ini benar-benar menjadi pulau seperti difilm Hollywood tersebut. Simpanse-simpanse ini secara khusus mendapatkan makanan hasil dari bantuan New York Blood Center, Amerika Serikat (AS).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement