Selasa 23 Sep 2014 09:20 WIB

Trik Tetap Cantik Saat Terbang Jauh

Terbang jauh membuat kulit kusam dan tubuh letih, para pramugari dan pilot namun punya tips agar tetap bugar selama di udara.
Foto: Agung Supriyanto/Republika
Terbang jauh membuat kulit kusam dan tubuh letih, para pramugari dan pilot namun punya tips agar tetap bugar selama di udara.

REPUBLIKA.CO.ID, Penerbangan jauh membuat penumpang pesawat kelihatan letih atau merasa capai. Pramugari dan pilot namun punya trik diajarkan agar selalu bugar meski menempuh perjalanan belasan hingga puluhan jam di udara.

Seperti dikutip dari laman news.com.au, berdasarkan wawancara dengan pramugari dan pilot ada beberapa hal yang mereka lakukan tentang merawat kulit yang sering dibawa terbang jauh.

* Air sangat penting

Kabin pesawat sangat lembab dan kering akibat faktor ketinggian dan udara ekstra yang dipompa ke dalam kabin. Lawan dehidrasi dengan banyak minum air putih selama penerbangan.

''Saya coba minun setidaknya satu liter air setidaknya saat terbang selama 6 jam,'' kata seorang pramugari.

* Membawa produk kecantikan berukuran mini

Kecantikan kulit berkaitan dengan produk perawatan yang selama ini cocok. Agar dapat tetap mengenakannya di atas pesawat, jangan lupa menyimpannya dalam botol berukuran mini. Ingat, ada batasan jumlah mililiter cairan yang bisa dibawa naik ke atas pesawat.

* Semprot wajah

''Saya adalah penggemar spray mist untuk wajah selama terbang, terutama saat terbang dengan rute internasional,'' ujar pramugari, Jessica Martin. Ia terutama suka air mawar, yang ia taruh di alat penyemprot ukuran kecil dalam tasnya. Selama terbang, Anda juga bisa menggunakan serum yang melembabkan.

* Bawa beberapa pelembab

Untuk melawan udara kering dalam pesawat, bawa pula losion untuk muka, lip balm, dan krim mata.

* Pentingnya tabir surya

Terbang bisa meningkatkan risiko terpaparnya kulit ke sinar matahari, terutama bila duduk di kursi berjendela. Karena itu pilot memiliki risiko kanker kulit lebih tinggi sebab profesinya membuat mereka sering terpapar sinar UV. Pulaskan tabir surya setiap dua jam saat sedang terbang.

* Waspadai radiasi

''Saya kuatir dengan tingginya level radiasi karena berada di ketinggian udara,'' kata pilot Anne Schroedere. ''Semakin tinggi saya, maka makin makin besar paparan radiasi.''

Untuk menghidarinya, cegah dengan makanan minuman yang kaya antioksidan. Misalnya, menyeruput teh hijau selama penerbangan dan memilih kudapan berupa salad atau buah. Risiko terpapar radiasi akan lebih minim saat terbang di malam hari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement