Rabu 06 Aug 2014 18:15 WIB

Megadeth Batal Konser di Israel karena Gaza

Rep: C91/ Red: Djibril Muhammad

REPUBLIKA.CO.ID, TEL AVIV -- Band metal Megadeth dan bintang hip hop CeeLo Green, batal konser di Israel. Band metal asal Los Angeles itu sebelumnya pernah menggelar konser di Tel Aviv.

"Band ini sebenarnya berharap dapat tampil di Tel Aviv kembali, untuk bertemu para fans. Mungkin pada tur internasional berikutnya, baru dapat hadir kembali," ujar Megadeth dalam situsnya, seperti dilansir dari Al Ahram, (6/8).

Sementara rapper Ceelo Green, yang bakal menggelar konser perdananya di Israel, juga ikut batal. Menurut rencana, Green akan menggelar konseri pada 19 Agustus mendatang.

"Sayangnya kami harus menunda penampilan mereka, karena ini bukan waktu yang tepat untuk menggelar konser," ujar Carmi D. Wurtman, sebagai perwakilan promotor.

Wurtman berharap dapat menjadwal ulang Green, agar dapat tampil di Tel Aviv pada akhir tahun. Penundaan konser tersebut, karena ketegangan yang terus berlangsung antara Israel dan Hamas di Jalur Gaza.

Karena itu, ia menilai, penggemar tidak akan membludak alias hanya 1.000 orang yang bisa menghadiri konser. Sedangkan pada 20 Agustus dan 13 September, Lana Del Rey dan Lady Gaga, dipastikan tetap akan menggelar konser di Tel Aviv.

Selain Megadeth dan CeeLo Green, sebelumnya ada beberapa  artis yang membatalkan konsernya di Tel Aviv. Di antaranya ikon rock dari Kanada, Neil Young, dan boyband Backstreet Boys.

Israel tak lagi menjadi tempat populer bagi artis internasional untuk mengadakan konser musim panas atau tur Eropa. Beberapa masyarakat Israel yang pro-Palestina juga telah meningkatkan kampanye lewat media sosial, agar para artis memboikot penampilan di Tel Aviv.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement