Ahad 13 Jul 2014 12:19 WIB

Pemerintah Segera Rilis Album Lagu Anak-Anak

Juju Masunah (empat dari kanan) bersama dewan juri ajang
Foto: ist/dsp
Juju Masunah (empat dari kanan) bersama dewan juri ajang "Lomba Cipta dan Festival Lagu Anak-Anak (Lomba Menyanyi Tunggal) 2014" saat pengumuman pemenang ajang tersebut, Sabtu (12/7)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah melalui proses seleksi dan penjurian, "Lomba Cipta dan Festival Lagu Anak-Anak (Lomba Menyanyi Tunggal) 2014" yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengumumkan pemenang. 

Pemenang merupakan hasil penjurian yang dilakukan sejak 10-12 Juli 2014 oleh tim juri yang terdiri dari Purwacaraka (komposer), Bens Leo (pemerhati musik), Dina Mariana (seniman musik), Tika Bisono (psikolog), Leli Kurniawati (pendidik musik anak), Pono Banoe (pendidik musik), Adib Hidayat (pemerhati musik), dan Julianus Limbeng (Kemenparekraf).

Purwacaraka selaku Ketua Dewan Juri mengaku bangga dengan hasil yang dicapai dalam ajang ini, terutama untuk lomba cipta lagu anak. Sebanyak 220 pencipta lagu mendaftar dengan jumlah lagu sebanyak 344 buah. 

"Hal ini menunjukkan bahwa orang kreatif di Indonesia yang concern dengan keberadaan lagu anak sangat banyak," ujar Purwacaraka dalam jumpa pers pengumuman pemenang Lomba Cipta dan Festival Lagu Anak-Anak tahun 2014, Sabtu (12/7) sore, di Jakarta.   

Bahkan ia menyebut, lagu-lagu yang masuk dalam ajang ini sangat kaya dalam materi (tema) maupun penulisan lirik. "Sehingga memiliki potensi tinggi untuk terus dikembangkan," kata dia. 

Sementara Tika Bisono berharap ajang ini membuka mata pelaku industri musik yang belakangan belum berpihak kepada anak. "Semoga mereka bisa memberikan ruang lagi untuk lagu anak-anak," ujar Tika. 

Direktur Pengembangan Seni Pertunjukan dan Industri Musik Kemenparekraf Juju Masunah mengatakan, ajang ini merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap minimnya lagu anak. Untuk itu Juju menjelaskan, pihaknya akan mengemas lagu-lagu tersebut dalam album lagu anak-anak. 

Album akan bermaterikan lagu-lagu yang merupakan pemenang lomba cipta lagu di tahun 2013 dan 2014. Lagu-lagu tersebut akan diaransemen ulang lebih dulu oleh oleh Purwacaraka. 

"Album yang berisikan lagu-lagu itu akan kita sebar ke sekolah PAUD juga ke radio-radio di seluruh Indonesia," kata dia. 

Adapun pemenang untuk lomba cipta lagu anak di tahun 2014 adalah Retno Wimborini dari Tangerang Selatan dengan lagu berjudul Bergembira, M. Reza Gustrianto dari Yogyakarta dengan lagu berjudul Lagu Gembira, Yudhi E. Kurniawan dari Jakarta dengan judul lagu Jangan Suka Berbohong, Fahri dari Jakarta dengan judul lagu Malu Berbohong, dan Junianti Nasution dari Bogor dengan judul lagu Cita-cita Anak Bangsa.

Ada juga Agung Batin Salasa dari Banjarnegara, Jawa Tengah, dengan judul lagu Bersama Temanku, Willy Aviantara M. dari Jakarta Selatan dengan judul lagu Untuk Indonesia Raya, Indra Kurniawan dari Cibinong dengan judul lagu Generasi Hebat, Istu Dianing Anggraeni dari Temanggung Jawa Tengah dengan judul lagu Suka Indonesia, dan Yohanes Rovi Candra Permana dari Purworejo Jawa Tengah dengan judul lagu Indahnya Kebersamaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement