REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Petinju Indonesia, Daud Yordan lebih memilih sasana Kayong Utara Kalimantan Barat untuk berlatih. Ini diluar kebiasaannya yang memilih Australia sebagai tempat menjalani latihan jelang pertarungan.
Ketika dihubungi, Jumat (2/5), Daud Yordan mengatakan guna menghadapi petinju Mongolia Choi Tseenpurev di Cina, ia cukup berlatih di Sasana Kayong Utara saja bersama petinju setempat.
Hanya, lanjut dia, dua atau tiga pekan mendatang dirinya akan bertolak ke Cina untuk menjalani latihan di sana hingga sampai pertarungan mendatang. "Saya akan berlatih di Cina sampai menjelang pertarungan mendatang," katanya menegaskan.
Ia menambahkan, selama menjalani latihan di Sasana Kayong Utara ini, dirinya sudah masuk kepada sesi latihan dengan mitra tanding meskipun sebatas petinju lokal. "Dalam sepekan saya tiga kali berlatih dengan 'sparring partner' dan kalau dihitung saya berlatih sebanyak 30 ronde setiap minggu," katanya.