Jumat 21 Mar 2014 13:23 WIB

Film 'Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno' Rilis Trailer Terbaru

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Rurouni Kenshin Kyoto Inferno
Foto: Jpop Asia
Rurouni Kenshin Kyoto Inferno

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Film terbaru Takeru Sato, "Ruroni Kenshin: Kyoto Inferno" meluncurkan trailer terbaru. Di film ini Takeru Sato kembali memainkan perannya sebagai Kenshin Himura.

Dilansir dari J-Pop Asia, Jumat (21/3), film ini akan menceritakan karakter Kenshin Hinura yang diperankan Takeru Sato. Ia akan berjuang keras melindungi bangsanya dari Shishio Makoto (Tatsuya Fujiwara) yang berusaha menghancurkan pemerintahan Jepang.

Selain Sato, aktris Takei Emi dan Yu Aoi masih akan memainkan peran aslinya sebagai Kaoru Kamiya dan Megumi Takano. Aoki Munetaka ditambahkan sebagai Sanosuke Sagara.

Manga yang kemudian dibuat menjadi serial anime dan sekarang diadaptasi menjadi sebuah film live action ini ditulis oleh Nobuhiro Watsuki.

Film ini disutradarai Keishi Otomo. 'Rurouni Kenshin: Kyoto Taika-hen (Kyoto Inferno)' dijadwalkan rilis 1 Agustus 2014 di Jepang.

ROLers, penasaran dengan trailer film tersebut? Klik di sini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement