Senin 02 Dec 2013 20:16 WIB

Indonesia Creative Week 2013 Ajang Desainer Muda Unjuk Karya

Indonesia Creative Week 2013
Foto: ist
Indonesia Creative Week 2013

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia Creative Week 2013 sukses digelar pada 28 November hingga 1 Desember 2013 di Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta. Event yang diselenggarakan untuk ketiga kalinya ini menampilkan 28 desainer muda Indonesia dengan karya-karya terbaik mereka.

Desainer Sastia Naresvari misalnya. Tampil di hari pertama, Sastia menampilkan koleksi perdananya berjudul "The Extraordinary Woman". Koleksi ini bercerita tentang wanita yang berkarakter kuat, independent dan sexy tetapi tetap feminin, elegant dan terhormat sebagaimana seharusnya perempuan.

Dalam membuat karyanya, Sastia terinpirasi dari tokoh-tokoh perempuan di dunia seperti Cleopatra, Grace Kelly, Jane Austen dan lainnya.

Ajang Indonesia Creative Week 2013 juga jadi ajang bagi Natasha Mayinda meluncurkan koleksi terbarunya berjudul "Angels of Paradise". Natasha yang dalam 15 tahun terakhir tinggal di sejumlah negara telah bekerja dengan berbagai brand fesyen dunia, seperti Diane Von Furstenber, Elie Tahari dan lainnya.

Di koleksinya ini Natasha terinspirasi cari keindahan gunung Bromo. Natasha mengambil warna keindahan sunrise di Bromo yang terlihat seperti surga.

Selain dua nama di atas, ICW 2013 juga diikuti desainer lainnya, seperti Sutriandewi Badenoch, Irma Dewi, Pierdy, Tyra Modeste by Decy Ramona, Obie Erlangga dan lainnya.

"ICW merupakan event fesyen kreatif Indonesia yang merupakan wadah bagi designer-designer muda Indonesia menunjukkan hasil karyanya, meng-update informasi dan pengetahuan dalam industri kreatif serta merupakan eksistensi dari industri fesyen kreatif tanah air," ujar Felix Yonathans selaku Fonder dari Indonesia Creative Week.

Event ini memberi kesempatan para pesertanya untuk berkreasi sebebas mungkin, sesuai idealisme rancangan mereka.

Selain fashion show, event ini juga menjadi ajang pameran bagi 77 desainer muda dan clothing line Indonesia. Mereka berasal dari berbagai provinsi di Indonesia. Event ini juga mengadakan diskusi, talkshow serta pemberian penghargaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement