Sabtu 26 Oct 2013 09:16 WIB

7 Hewan Ini Paling Ditakuti Ular Berbisa (2)

Burung sekretaris
Foto: easyscienceforkids.com
Burung sekretaris

REPUBLIKA.CO.ID, Hampir setiap orang jika melihat ular pasti bergidik dan bahkan ada yang lari sambil histeris. Namun tidak dengan hewan-hewan di bawah ini, ternyata ular juga memiliki musuh alami di alam liar. Akhirnya sang ular mendapat lawannya yang sepadan di alam. Ini membuktikan bahwa sekelas ular sekalipun masih tetap ada rasa takutnya, dan ini adalah pelajaran bagi kita semua, ibarat pepatah masih ada langit di atas langit,  dan inilah 7 hewan yang ditakuti ular seperti dilansir situs apakabardunia. 

 

4. Burung Sekretaris

Disebut burung sekretaris karena dia memiliki seberkas bulu ditengkuk yang menyerupai sekretaris tua yang menyelipkan pensil di telinga mereka. Burung Sekretaris biasanya membunuh ular dengan menendangnya dengan kuat karena burung sekretaris memiliki kaki panjang dan kuat. Jika tidak bisa membuuh ular di tanah, burung sekretaris akan membawa ular ke udara dan melemparkannya ke batu.

 

 

5. Ular Pemakan Ular

Ada ular yang memakan speisesnya sendiri. Mereka adalah ular Musaran (Clelia) dari Amerika Selatan. Dan tentunya adalah ular King Kobra. King Kobra adalah ular berbisa terbesar di dunia, panjangnya bisa mencapai 5,5 m. Nama ilmiahnya saja Ophiophagus yang berarti pemakan ular dan mangsa yang paling disukai King Kobra adalah ular Kobra! Di Amerika Utara, King Kobra juga suka memangsa ular berbisa lainnya yaitu ular derik (rattler). King kobra kebal akan bisa ular derik.

 

 

6. Burung Raptor

Burung Raptor atau Elang ular. Burung ini mendiami daerah Eropa, Asia dan Afrika. Mangsa favorit mereka adalah ular. Burung ini biasa mengintai mangsanya dari ketinggian. Begitu melihat ular maka dengan cepat burung ini akan terbang dan menerkam ular tanpa ampun. Burung Raptor akan langsung mencabik kepala ular mangsanya, sehingga sang ular belum sempat menyiapkan pertahanannya.

 

 

7. Armadillos atau Trenggiling

Armadillos membunuh ular dengan cara membenturkan diri mereka pada ular sehingga ular tersebut terpotong oleh cangkang Armadillos yang sangat keras dan tajam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement