Rabu 09 Oct 2013 14:48 WIB

Sering Ubah Berat Badan, Tom Hanks Kena Diabetes Tipe 2

Rep: Nur Aini/ Red: Mansyur Faqih
Tom Hanks
Foto: bighollywood.breitbart.com
Tom Hanks

REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Bintang Hollywood Tom Hanks mengaku memiliki diabetes tipe dua yang kemungkinan didapat dari fluktuasi berat badannya untuk kepentingan film. Menurutnya, dokter menyatakan perubahan berat badan dramatis untuk peran di film bisa berkontribusi pada kondisinya. 

Aktor pemenang Piala Oscar tersebut mengaku sudah merasakan gejalanya dalam 20 tahun terakhir, tetapi baru-baru ini dia didiagnosa. 

"Saya pergi ke dokter dan dia mengatakan, kamu tahu gula darah yang tinggi sejak kamu berusia 36? Kamu sudah lulus, kamu mendapat diabetes tipe 2, pria muda," ungkap Hank dalam acara David Letterman dilansir The Telegraph

Selama kariernya, Hank pernah mendapat dua Oscar aktor terbaik untuk Philadelphia dan Forest Gump. Dia mengubah tampilan badannya untuk bermain dalam karakternya beberapa kali.

Pada 1992, di film A League of Their Own, dia menambah 30 pound untuk bermain sebagai pelatih baseball. Saat bermain Cast Away pada 2000, dia kehilangan berat badan 50 pound sehingga bisa layak bermain sebagai pria yang terdampar di pulau. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement