Selasa 09 Jul 2013 16:42 WIB

Lady Gaga Nonaktifkan Akun Twitter

Rep: Nur Aini/ Red: Fernan Rahadi
Artis asal Amerika, Lady Gaga.
Foto: Reuters
Artis asal Amerika, Lady Gaga.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Penyanyi nyentrik, Lady Gaga menonaktifkan akun twitternya. Hal itu diyakini menjadi kampanye untuk memberi sinyal peluncuran album ketiganya 'Artpop'.

Lady Gaga jarang muncul setelah operasi pinggul di awal tahun. Dinonaktifkannya akun twitter tersebut pun menghembuskan spekulasi tentang kembalinya Lady Gaga di industri musik.

Dia menghapus foto di akun twitter. Di akun twitternya hanya nampak gambar telur. "Halaman ini dinonaktifkan sementara. Silakan cek kembali untuk pembaruan," ujar tulisan di bio akun twitternya dikutip Huffingtonpost.

Gaga juga menghapus kicauannya yang diunggah sejak 6 Februari, sesaat sebelum dia membatalkan konser karena cedera pinggul. Lady Gaga telah memiliki lebih dari 39 juta follower.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement