Jumat 03 May 2013 13:00 WIB

Bintang 'Gossip Girl' Penn Badgley Jadi Penyanyi di Film Baru

Rep: Fuji Pratiwi/ Red: Hazliansyah
Pen Badgley
Foto: AP Photo
Pen Badgley

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Aktor serial "Gossip Girl", Penn Badgley didapuk sebagai pemeran utama dalam "Greetings From Tim Buckley". Di film panjang pertamanya ini, Badgley akan memerankan mendiang Jeff Buckley, seorang musisi Amerika.

Di film ini Badgley akan menunjukkan bakatnya menyanyi, dikutip dari Reuters, Jumat (3/5).

Pemilihan Badgley awalnya menuai kritikan. Bintang yang tengah jadi idola anak muda ini dianggap tidak cocok memerankan Buckley yang tewas di umur 30 tahun karena kecelakaan.

Daniel Algrant selaku sutradara membantah hal tersebut dan mengatakan Badgley sesunggunya orang yang tepat.

"Greetings From Tim Buckley" berkisah tentang Buckley ketika melalukan pertunjukan pertamanya di depan umum pada usia 25 tahun. Konser ‘1991 Tribute’ di gereja St.Anna New York kala itu dipersembahkan untuk mendiang ayahnya, seorang musisi rock eksperimental, Tim Buckley.

"Greetings From Tim Buckley" rencananya diputar di Amerika mulai Jumat (3/5).

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement