REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Idol group Jepang, Hello! Project mengumumkan pembentukan tiga unit baru. Ketiga unit baru beserta anggotanya tersebut diumumkan secara resmi dalam sebuah gerakan yang bertajuk 'Forest For Rest, Satoyama e Ikou' yang digelar di Pasifico, Yokohama.
Tsuruno Takeshi, Hayashi Maya, Yaguchi Mari, Fujimoto Miki, dan anggota Hello! Project lainnya, termasuk Morning Musume, hadir dalam acara tersebut. Ketiga unit baru itu adalah Dia Lady, Mellow Quad, dan Plumeria.
'Dia Lady' beranggotakan Sugaya Risako dari Berryz Kobo, dan Suzuki Airi dari C-ute. 'Mellow Quad' terdiri atas Tokunaga Chinami dan Natsuyaki Miyabi dari Berryz Kobo, serta Yajima Maimi dan Okai Chisato dari C-ute. Terakhir, 'Plumeria' beranggotakan lima orang. Mereka adalah Nakajima Saki dan Hagiwara Mai dari C-ute, Fukuda Kanon dari S/mileage), serta Ikuta Erina dan Ishida Ayumi dari Morning Musume.
Dilansir dari Tokyohive, Selasa (5/3), sejauh ini Hello! Project beranggotakan sejumlah unit. Manajemen ini menjadi salah satu pesaing label AKB dan Jhonny Associate.
Pembentukan tiga unit baru dari Hello! Project ini juga menjadi bagian dari gerakan Satoyama. Gerakan ini berusaha memperkenalkan dunia dan mengakui pentingnya nilai-nilai 'Satoyama' yang berarti daerah yang berada di tengah, antara perdesaan dan perkotaan, di Jepang. Di wilayah ini, masyarakat Jepang hidup dalam keindahan dan harmoni.
Gerakan Satoyama juga mendorong generasi muda Jepang untuk menyadari pentingnya ekosistem ini. Ekosistem tersebut bukan hanya hutan, tapi juga pesisir dan laut. Di wilayah ini, manusia bertumbuh positif membentuk produktivitas biologis dan pada akhirnya menghasilkan keberagaman daerah.