Senin 21 Jan 2013 17:21 WIB

HBO Syuting Film di Indonesia

HBO
Foto: starblockbuster.com
HBO

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Stasiun televisi HBO bersama Great Western Perth Entertainment dan Infinite Studio memproduksi film drama detektif "Serangon Road" yang sebagian syuting atau pengambilan gambarnya dilakukan di Kota Batam, Kepulauan Riau.

Dalam rilisnya Senin (21/1), "Serangon Road" merupakan serial drama yang diproduksi HBO Asia dengan latar belakang Singapura pada 1960-an. Film itu menceritakan kisah pria kelahiran Australia, Sam Callaghan (diperankan Don Hany) yang trauma dengan perang.

Bintang film Indonesia Ario Bayu ikut berperan dalam film yang dibintangi aktor Ais JoanChen, Alaric Tay, dan Chee Pamelyn itu. Ia memerankan tokoh Amran, seorang inspektur berdarah Melayu pertama dalam kepolisian pada masa kolonial.

Chief Executive Officer HBO Asia Jonathan Spink mengatakan drama seri itu merupakan serial pertama asli HBO Asia dengan kualitas tinggi yang diproduksi untuk penonton Asia. "Ini menandai komitmen kami dalam memproduksi (film) kualitas atas, (dengan) konten yang relevan dan memukau," katanya.

Film seri itu masih dalam tahap produksi di Singapura dan Batam.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement