REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Suara yang bising kerap mengganggu kenyamanan tamu hotel saat menginap. Untuk mengatasinya, sebuah hotel di Inggris memasang detektor kebisingan.
Dailymail melaporkan hotel yang diberi nama Premier Inn ini memasang detektor suara di lorong-lorong hotel. Detektor ini akan mendeteksi suara di tingkat desibel tertentu. Alat ini akan mengingatkan tamu jika suara mereka sudah melampaui batas desibel tertentu dan memintanya menurunkan suara mereka.
Jaringan hotel Premier Inn memang dikenal dengan garansi uang kembali pada tamu yang tidak bisa tidur nyenyak.
Beberapa tahun lalu, hotel Travelodge di Inggris menggunakan cara yang lebih ekstrem dalam memberi kenyamanan tamu saat beristirahat.
Pihak hotel memerintahkan petugas untuk berpatroli di lorong-lorong dan mengeluarkan peringatan bagi tamu yang berisik.