REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Presiden YG Entertainment, Yang Hyun Suk, terkenal dengan tangan dinginnya menemukan bibit-bibit artis baru di dunia musik Korea Selatan. Setelah sukses mengantar BigBang, 2NE1, dan Psy ke puncak musik dunia, Hyun Suk kembali mendebutkan penyanyi solo wanita terbarunya, Lee Ha Yi.
Lee Hi, panggilan akrabnya, hadir dengan lagu perdananya yang berjudul '1,2,3,4'. Lagu ini bertipe retro soul piece yang menghidupkan kembali kepopuleran bermusik bergaya Mavin Gaye, The Temptations, dan The Jackson 5. Single baru Lee Hi diproduseri oleh YG bersama Choice37, Lydia Paek, dan Masta Wu.
Pada 4 November kemarin, Lee Hi muncul dalam penampilan perdananya di televisi, SBS Inkigayo. Hingga saat ini, lagu Lee Hi langsung masuk ke dalam tangga lagu teratas musik online Korea Selatan. Di antaranya di Melon, Olleh, Soribada, Bugs, Mnet, Daum, Naver, Cyworld, dan Monkey3.
"Lee Hi berlatih sepanjang malam untuk tampil sempurna di debut perdananya," kata salah seorang perwakilan YG Entertainment, dikutip dari Soompi, Rabu (6/11).
Rekor yang menakjubkan itu membuat netizen, sebutan bagi pecandu internet Korea, menilai Lee Hi sebagai pendatang baru (rookie) terbaik yang pernah muncul beberapa tahun terakhir.
YG Entertainment merupakan pesaing terberat bagi SM Entertainment dan JYP Entertainment. SM Entertainment menaungi manajemen artis seperti Super Junior, SNSD, F(x), SHINee, dan TVXQ. Sedangkan JYP Entertainment menaungi manajemen artis seperti 2PM, 2AM, dan Wonder Girls.
YG Entertainment tahun ini dinobatkan sebagai manajemen artis dengan penghasilan tertinggi di Korea Selatan.