REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Vokalis grup band Padi, Fadly mengaku beberapa tahun terakhir lebih mengisi Ramadhan dengan berbagai kegiatan positif. Salah satunya, ia selalu menyempatkan itikaf bersama keluarga setiap momen Ramadhan tiba.
Penyanyi bernama asli Andi Fadly Arifuddin ini mengatakan beberapa tahun terakhir memiliki kebiasaan baru bersama keluarganya. Kebiasaan tersebut adalah, selalu menyempatkan itikaf di masjid bersama istri dan anak-anaknya.
"Alhamdulillah, hampir setiap tahun saya sama keluarga itikaf di masjid saat bulan Ramadhan. Tahun ini, itikaf di Masjid sekolah anak saya di Ciganjur," kata Fadly pada ROL saat ditemui sesaat sebelum mengisi acara di Supermall Karawaci, Sabtu (11/8) lalu.
Fadly juga mengaku, selalu mengajarkan puasa pada keempat buah hatinya Bilal, Aidan, Fatimah dan Hasan. Bahkan kedua putranya yang paling tua, menurut Fadly sudah bisa puasa penuh sejak menginjak kelas dua sekolah dasar.
Namun Fadly menambahkan, meski mengajarkan berpuasa ia tak pernah memaksakan hal tersebut pada putra-putrinya. Ia ingin anak-anaknya dapat belajar puasa dengan sendiri dan tanpa paksaan dari orang tuanya.
"Masya Allah, saya mengajarkan puasa tapi tak memaksakan pada anak-anak saya. Tapi yang besar-besar dari kelas dua SD sudah belajar puasa sampai full satu bulan," ujarnya.