REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Takut sang anak bergaul dengan narkoba, Edwin mempelajari segala sesuatu tentang narkoba dan juga membuat pendekatan layaknya teman kepada anak-anaknya.
Edwin pelawak yang dikenal berkat grup duonya bersama Jody yaitu 'Super Bejo' menuturkan kini dirinya lebih was-was menghadapi kehidupan para remaja saat ini yang dekat sekali dengan narkoba. Tapi menurut Edwin semua ketakutan tersebut haruslah dibarengi dengan sebuah usaha untuk menjauhi setiap anak dari bahaya narkoba dengan mempelajari narkoba itu sendiri.
Menurut Edwin peran orang tua dalam hal menghindari anak-anaknya dari narkoba merupakan sebuah peranan yang sangat besar sekali. "Minimal kita taulah yang namanya narkoba ciri-ciri anak kita kenanya kaya gimna, segala macem, pulang jam berapa, harus ngertilah, jadi edukasinya bukan hanya untuk anak," ujarnya saat ditemui di studi salah satu stasiun televisi yang ada di Jakarta beberapa waktu lalu.
Edwin menuturkan orang tua harus memahami dan memperhatikan anak-anak mereka lebih sering lagi, jangan hanya memperhatikan makannya saja, tetapi juga kehidupan yang anak-anak jalani diluar. Orang tua harus melihat apakah anak-anaknya itu mempunyai ciri-ciri sebagai pecandu atau enggak, apakah dia normal atau enggak, harus dari sekarang karena jika kejadian maka sudah basilah semuanya, kata Edwin.
Yang terpenting menurut Edwin adalah sebelum semua hal yang tidak diinginkan terjadi, maka orang tua haruslah memberi perhatian penuh kepada anak-anak mereka, karena pencegahan memang harus dilakukan sejak dini. Untuk mengatasi semua hal itu Edwinpun tak merasa membuang waktu untuk mempelajari bahaya narkoba dari para ahlinya, karena menurutnya itu adalah sebuah cara untuk mengatasi bahaya narkoba.
Edwin mengaku memang memiliki ketakutan yang besar terhadap anaknya yang kini masih berusia 10 tahun, ia sadari betul pergaulan anak-anak jaman sekarang ini sangat dekat dengan narkoba. "Gw sendiri pengen dapet pelajaran dari alhinya, gimana sih caranya melihat, menyikapi anak seperti itu, jangan sampe anak terjerumus smpe ke dunia itu, yaa kita semua berharap jangan sampe seperti itu yaa, dan bedakanlah pemakai dan pengedar, ini kan krn dia suntuk, di kasih sama temen akhirnya jadi ketergantungan," tuturnya.
Harapan Edwin saat ini adalah setiap orang menyadari tanggungjawabnya untuk mencegah bahaya narkoba sehingga jangan sampe tumbuh subur, selain itu menurutnya yang harus diatasi bukan hanya memberantas narkoba tetapi juga bagaimana menyembuhkan orang-orang yang sudah memiliki ketergantungan terhadap barang haram tersebut.