Rabu 24 Nov 2010 08:56 WIB

Anies Baswedan Peroleh Penghargaan PASIAD Turki

Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan
Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Rektor Universitas Paramadina dan pendiri Gerakan Indonesia Mengajar (GIM) Anies Baswedan Ph.D. memperoleh penghargaan dari Asosiasi Solidaritas Sosial untuk Negara-negara Pasifik (PASIAD), Turki. Asosiasi yang merupakan lembaga non pemerintah yang didirikan di Istanbul, Turki, dan bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan Nasional RI, demikian siaran pers Universitas Paramadina, di Jakarta, Selasa.

PASIAD beranggapan Anies telah melakukan upaya luar biasa dalam membantu memenuhi janji untuk mencerdaskan kehidupan berbangsa di seluruh penjuru Tanah Air. GIM dikenal sebagai sebuah gerakan yang, antara lain, bertujuan mengisi kekurangan guru berkualitas di daerah terpencil, menarik minat lulusan terbaik perguruan tinggi untuk menjadi pengajar, membangun jaringan untuk peningkatan pendidikan di daerah, dan meningkatkan kualitas pengajaran di sekolah dasar.

Pada 10 November lalu 51 sarjana berusia muda telah disebar ke lima provinsi. Mereka itu angkatan pertama program GIM yang digagas Anies. Selain Anies, penghargaan serupa juga diberikan kepada Dr. Dipo Alam, mantan Sekjen Organisasi Negara Berkembang 8 (D-8) yang bermarkas di Turki, atas jasanya dalam merekatkan hubungan kebudayaan antara Indonesia dan Turki.

Juga Prof. dr. Fasli Jalal, Ph.D, Wakil Menteri Pendidikan Republik Indonesia, atas perannya dalam upaya peningkatan mutu guru di Indonesia; dan Siti Fauzanah, pensiunan guru matematika dari Temanggung, Jawa Tengah, yang mendedikasikan dirinya untuk pengembangan pendidikan siswa kurang mampu namun memiliki kapasitas dalam bidang matematika. Setiap tahun PASIAD memberikan penghargaan kepada para talenta muda, insan teladan dan juga para juara Indonesia dan dunia.

Anies dan sejumlah tokoh lainnya dinilai memiliki sumbangsih bagi pengembangan pendidikan dan kebudayaan di Indonesia, dan menerima penghargaan tersebut dalam "Malam Anugerah Penghargaan dan Prestasi 2010," pada 19 November lalu di Jakarta. PASIAD bertujuan membangun jembatan persahabatan dunia dengan mengedepankan kebudayaan setempat tanpa membedakan suku, agama, ras dan antargolongan,

Di antara kegiatan PASIAD adalah penyediaan tenaga ahli bidang pendidikan, penyediaan laboratorium sekolah, pemberian beasiswa, pertukaran pelajar, kompetisi sains dan matematika serta peningkatan hubungan ekonomi dan perdagangan Indonesia-Turki.

sumber : ant
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement