Rabu 18 Sep 2024 09:57 WIB

Konser Kahitna '2 Tahun Menuju 40', Malam Emosional yang Penuh Kejutan

Kahitna membawakan sebuah lagu baru yang belum dirilis berjudul 'Bila Tiba Nanti'.

Rep: Antara/ Red: Qommarria Rostanti
Konser Kahitna bertajuk Kahitna 2 Tahun Menuju 40 di JCC, Jakarta, pada Selasa (18/9/2024).
Foto: Dok. Instagram/@kahitna
Konser Kahitna bertajuk Kahitna 2 Tahun Menuju 40 di JCC, Jakarta, pada Selasa (18/9/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Konser "Kahitna 2 Tahun Menuju 40" yang digelar pada Selasa (17/9/2024) di JCC, Jakarta, menjadi malam yang penuh emosi. Grup musik legendaris ini tidak hanya menyuguhkan penampilan memukau, tetapi juga memberikan kejutan bagi para penggemar setia mereka, yang kerap disebut Soulmate.

Seusai menyanyikan deretan lagu hit milik mereka, antara lain "Bagaimana", "Aku, Dirimu, Dirinya", dan "Sejauh Dua Benua", delapan anggota Kahitna selanjutnya membawakan lagu lain di sesi berikutnya. Kahitna mempersembahkan lagu "Takkan Terganti" untuk mendiang Carlos Saba yang telah berpulang pada 2023.

Baca Juga

"Kita selama ini sembilan orang, tiba-tiba berdelapan, menurut saya yang takkan terganti adalah sahabat saya yang telah tiada, Carlo," kata Yovie Widianto, salah satu personel Kahitna.

"Saya rasa Carlo adalah sahabat, soulmate, yang takkan terganti, dan malam ini kita akan membawakan (lagu) 'Takkan Terganti' khusus untuk Carlo Saba," ujarnya.

Setelah Yovie menyampaikan secara singkat isi hatinya, dentingan piano dari Yovie dimulai. Perlahan, suara dari Mario Ginanjar dan Hedi Yunus selaku vokalis mulai mengalun lembut menyanyikan lagu tersebut.

Di tengah nyanyiannya, Mario sempat menitikkan air mata karena teringat akan kenangannya bersama Carlo. Dia pun mengatakan isi hatinya pada Soulmate (basis penggemar Kahitna) di sela-sela penampilannya.

"Pada saat Mas Carlo nggak ada, aku merasa banyak yang ingin aku sampaikan, salah satunya kalau aku sayang banget sama dia," kata dia.

Dia melanjutkan, "Dan di saat aku nggak tau 'saat' itu tiba, aku nggak akan lupa bilang kalau aku sayang kalian (mengatakan satu per satu nama personel Kahitna)".

Kahitna kembali menyanyikan lagu "Takkan Terganti" hingga selesai. Tidak hanya personel Kahitna, Soulmate yang hadir juga terlihat menitikkan air mata saat momen mengharukan itu berlangsung. 

Selain tembang penuh emosional tersebut, Kahitna juga membuat kejutan untuk Soulmate (basis penggemar Kahitna) dalam konser tunggalnya "Kahitna 2 Tahun Menuju 40", dengan menyanyikan lagu prarilis "Bila Tiba Nanti". Di pertengahan konser berlangsung, Yovie Widianto serta rekan-rekannya di Kahitna berbincang sejenak dengan Soulmate sebelum berlanjut ke penampilan lainnya. Dalam sesi tersebut, Yovie mengatakan bahwa Kahitna akan membawakan sebuah lagu yang belum dirilis khusus untuk konser kali ini.

"Dari lagu-lagu Kahitna itu, ada sebuah tema lagu yang tampaknya belum pernah ditulis oleh kami karena tentang menikah sudah, pertunangan sudah, putus ada, jadian lagi ada, ada semua," kata Yovie.

"Tapi, ada satu lagu yang belum ditulis, bagaimana kalau kita melihat anak yang tumbuh bersama kita, tiba-tiba dia (meminta izin) untuk menikah, gimana perasaannya untuk ayah-ayah yang punya anak sudah besar," sambungnya.

Oleh karena itu, Yovie membuat sebuah lagu bertajuk "Bila Tiba Nanti" yang baru selesai ditulis lirik serta komposisi pianonya. Melalui lagu tersebut, Yovie ingin mengajak para ayah, kakak, dan orang-orang untuk memilih pasangan yang baik serta menjaga mereka hingga akhir hayat kelak.

"Saya ingin membawakan itu untuk pertama kali di JCC, untuk ayah-ayah tolong perhatikan liriknya supaya anak-anak cowoknya bisa menjaga anak gadis yang lain dengan indah, judulnya 'Bila Tiba Nanti'"," ujar Yovie.

Hanya dengan iringan piano Yovie, Mario Ginanjar dan Hedi Yunus selaku vokalis Kahitna mulai menyanyikan lagu "Bila Tiba Nanti". Meskipun baru pertama kali ditampilkan, Soulmate terlihat senang hingga menitikkan air mata saat lagu itu dinyanyikan.

"Kini kau dewasa, gapai dan raih mimpimu, bila tiba nanti, saatnya kau harus melangkah, suntinglah belahan jiwamu," merupakan penggalan lirik dari lagu "Bila Tiba Nanti". Salah satu bagian tidak terlupakan dari lagu tersebut adalah,"Pilih yang cantik hati dan indah imannya".

Menurut Yovie, lirik tersebut bermakna bahwa memilih pasangan tidak hanya dilihat dari wajahnya yang rupawan, tetapi juga kecantikan hati dan keindahan imannya. Lagu tersebut juga ditujukan untuk sang anak, Arsy Widianto yang telah menginjak usia dewasa. Setelah menampilkan lagu prarilis "Bila Tiba Nanti", Yovie juga memperkenalkan grup musik baru di bawah asuhannya bernama KIM. KIM merupakan trio yang digawangi oleh sang anak, Arsy Widianto bersama dua rekannya, Rachel Rae dan Gusty Pratama.

Grup yang debut pada 2023 lalu itu tampil membawakan lagu "Tak Mungkin" untuk Soulmate yang hadir di konser Kahitna. Meskipun belum banyak yang mengetahui KIM, kualitas suara dari masing-masing anggota terlihat menjanjikan dan berhasil mengundang decak kagum Soulmate malam tadi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement