REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tiga member Seventeen yakni S.Coups, Wonwoo, dan Vernon resmi menjadi brand ambassador Indomilk Authentic Korean Flavor (Indomil-K). Pengumuman ini sekaligus digunakan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk untuk memperkenalkan varian terbaru Indomil-K yang mengusung autentik cita rasa Korea.
Indomil-K hadir dengan tiga varian rasa baru yakni Indomilk Gangneung Dalgona Coffee, Indomilk Haenam Goguma, dan Indomilk Seoul Banana. Dalam sebuah video yang ditayangkan di acara peluncuran "Indomilk Authentic Korean Flavor" pada Kamis (13/6/2024) di Jakarta, S.Coups merasa sangat senang menjadi brand ambassador Indomil-K. Menurut dia, dalgona adalah salah satu camilan favoritnya sejak kecil. "Kombinasi kopi dan permen dalgona yang manisnya pas bikin semangat," ujarnya.
Wonwoo mengatakan varian Indomilk-K baru memiliki rasa yang sangat autentik Korea. Wonwoo yang gemar bermain game merasa cocok dengan varian Seoul Banana. "Rasanya se-Korea itu. Rasa pisang juga populer banget di Korea. Jadi pastiin coba seengaknya sekali. Rasanya Korea banget," kata dia.
Sementara itu, bagi Vernon yang selalu up to date dan trendi, ia memilih Indomilk Haenam Goguma, ubi manis Korea sebagai favoritnya "Yang bikin kamu makin chill," kata Vernon.
Direktur Indofood CBP Axton Salim menjelaskan alasan mengapa memilih Seventeen sebagai brand ambassador. Dia mengatakan, Indomilk memahami kebutuhan anak muda Indonesia yang ingin hari-harinya lebih seru, trendi, dan autentik. "Oleh sebab itu Indomilk Authentic Korean Flavor tak cuma hadir dengan rasa Korea yang autentik, tapi juga sekaligus menggaet tiga anggota dari Seventeen sebagai brand ambassador yang dikenal dengan karya kreatif, gaya yang autentik, dan kerap menjadi inspirasi anak muda Indonesia," ujarnya.
General Manager Marketing Indomilk Liquid dan Powder, Vanda Ratana, mengatakan susu tidak hanya untuk anak kecil saja. Manfaat susu juga dapat dirasakan oleh anak muda yang membutuhkan energi. Menurut dia, selain manfaat kesehatan, rasa dari susu juga penting.
Dia menyebut, Indomilk memilih rasa yang terinspirasi dari Korean culture yang populer di dunia. Vanda menyadari persaingan produk susu saat ini cukup ketat ditambah lagi kesadaran generasi muda terhadap manfaat susu cukup tinggi. "Salah satu strategi yang kami gunakan adalah kami mengetahui dan paham keinginan mereka kayak apa, yang mereka inginkan adalah yang autentik Korea," ujarnya.
Vanda mengatakan target pasar dari produk Indomil-K adalah anak muda terutama usia 13 ke atas. Menurut dia, untuk bisa unggul dari produk serupa lainnya yang sudah ada, Indomil-K akan terus berinovasi dan menghasilkan rasa yang autentik. "Jadi kalau lagi kangen susu pisang Korea, tinggal pilih Indomil-K," ujarnya.
Setiap produk Indomil-K diklaim memiliki rasa yang autentik Korea. Indomilk Dalgona Coffee terinspirasi dari permen dalgona manis yang terkenal di Korea, menawarkan perpaduan unik antara kopi yang menggugah dan manisnya dalgona. Indomilk Haenam Goguma menggabungkan cita rasa ubi manis Korea dengan kelezatan khas yang cocok untuk lidah konsumen Indonesia. Sementara Indomilk Seoul Banana, menghadirkan kesegaran banana milk ala Seoul yang populer di kalangan anak muda aktif di Korea.
Setiap varian dirancang untuk memberikan sensasi rasa autentik Korea. Sebelum tiga rasa ini, telah ada lebih dulu varian Korean Strawberry, Busan Vanilla, dan Jeju Chocolate.