Jumat 01 Dec 2023 17:02 WIB

Berapa Harga Tiket Masuk Candi Borobudur?

Jangan lupa mendaftar secara daring sebelum berkunjung ke Candi Borobudur.

Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Candi Borobudur dan Prambanan menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi pada liburan akhir tahun.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Candi Borobudur dan Prambanan menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi pada liburan akhir tahun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada rencana ke Candi Borobudur pada musim libur akhir tahun nanti? Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Borobudur (BOB) Kemenparekraf Agustin Peranginangin menegaskan tiket masuk wisata Candi Borobudur belum berubah, yakni sebesar Rp50 ribu. 

"Tiket masuk Rp50.000 Candi Borobudur, Candi Prambanan juga sama," ujar Agustin saat ditemui di Jakarta, Jumat (1/12/2023).

Baca Juga

Agustin memprediksi wisatawan bakal membanjiri kawasan Candi Borobudur pada 1 Januari 2024. Candi yang dibangun Raja Samaratungga dari dinasti Syailendra sekitar tahun 824 Masehi itu diperkirakan akan memikat sekitar 30 ribu wisatawan.

Angka tersebut merujuk pada kunjungan di masa sebelum pandemi Covid-19 yang mampu mencatatkan kunjungan sebesar 50 ribu-60 ribu kunjungan lebih per hari. Agustin mengingatkan bagi pengunjung yang ingin berwisata ke atas stupa Candi Borobudur untuk melakukan pendaftaran secara daring melalui website.

Pasalnya, dalam sehari kunjungan ke atas candi Buddha terbesar di dunia itu menerapkan aturan kuota, yakni 150 orang per jam atau 1.200 orang dalam sehari. Agustin juga mengatakan, secara harian pada pekanlalu Candi Borobudur mencatatkan kunjungan wisatawan sebanyak tiga ribu hingga lima ribu orang per hari.

Kunjungan itu masih didominasi wisatawan domestik. Adapun tren kunjungan saat ini, lanjut Agustin, sebanyak 60 persen wisatawan Candi Prambanan biasanya akan melanjutkan wisata ke Candi Borobudur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement