Jumat 24 Apr 2015 11:22 WIB

Tak Harus ke Pantai, Yuk Coba Wisata Sejarah

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Jericho, Palestina
Foto: Womanitely
Jericho, Palestina

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wisata tidak selalu berhubungan dengan menghambur-hamburkan uang dengan cara tidak penting. Beberapa wisatawan menghambiskan liburannya dengan menjelajahi tempat-tempat bersejarah untuk mempelajari budaya serta peninggalan-peninggalan sejarah kota tersebut.

Di lansir dari Womanitely, Jumat (22/4), berikut ini bisa menjadi pilihan menghabiskan masa liburan dengan belajar mempelajari sejarah sebuah kota yang sudah ada sebelum kita lahir.

Cholula, Mexico

Lebih dari 2.500 tahun yang lalu kota Cholula dikembangkan dari berbagai desa yang tersebar dan telah menjadi tempat tinggal berbagai budaya Amerika Latin seperti Olmec, Toltecs, dan Aztec. Nama kota ini berarti "tempat penerbangan" di Nahuatl dan tempat itu sebelumnya disebut Acholollan. Ketika kota itu ditaklukkan oleh Spanyol, dan mulai berkembang, Cortez pernah menyebut Cholula "kota paling indah di luar Spanyol." Daya tarik yang paling menonjol dari kota ini adalah Piramida Besar Cholula yang dikenal sebagai yang terbesar dibuat oleh manusia.

Jericho, Palestina

Jericho telah diakui sebagai kota tertua ketika enggalian arkeologi telah membuktikan dengan adanya tempat tinggal manusia sejak hampir 11.000 tahun yang lalu dengan setidaknya 20 pemukiman. Namun saat ini Yerikho adalah kota kecil dengan penduduk 20.000 orang. Situs yang paling terkenal Jericho termasuk Tell es-Sultan, Istana Hisham dan Shalom al Yisrael Synagogue Mosaic Floor.

Aleppo, Syria

Kota Aleppo adalah kota terbesar di Suriah karena dihuni oleh lebih dari 2 juta penduduk. Aleppo memiliki lokasi geografis yang sangat menguntungkan, terletak di pusat Jalur Sutra yang menghubungkan Asia dan Mediterania. Wilayah kota ini telah dihuni selama lebih dari 8.000 tahun, tetapi penggalian arkeologi telah menemukan bukti tempat tinggal hampir 13.000 tahun yang lalu.

Plovdiv, Bulgaria

Sejarah Plovdiv kembali ke 4.000 SM, yang dibuktikan oleh banyak penggalian Neolitik. Selama berabad-abad Plovdiv telah diperintah oleh banyak kerajaan, meski awalnya hanya kota Thracian. Kemudian ditaklukkan oleh Roma. Di Abad Pertengahan Plovdiv merupakan wilayah Bulgaria, Bizantium, dan kerajaan Ottoman. Hanya pada tahun 1885 kota ini menjadi bagian dari Bulgaria. Saat itu, Plovdiv merupakan  kota terbesar kedua di Bulgaria dan menjadi pusat ekonomi, pendidikan dan budaya yang signifikan.

Luoyang, Cina

Beberapa daftar kota tertua di dunia diduduki oleh kota-kota di daratan Mediterania, Luoyang merupakan kota tertua yang berada di Asia. Kota ini juga dianggap sebagai pusat geografis Cina dan tempat lahir kebudayaan dan sejarah Cina. Tidak ada kota lain di Cina yang telah hidup keluar begitu banyak dinasti dan kaisar seperti Luoyang. Kota ini telah dihuni selama lebih dari 4.000 tahun dan saat ini dihuni oleh hampir 7.000.000 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement